5 Manfaat Nongkrong Dengan Teman Yang Perlu Kalian Ketahui

5 Manfaat Nongkrong Dengan Teman Yang Perlu Kalian Ketahui
Sumber: Freepik
 

Sobat kaum rebahan, gak kerasa udah weekend lagi saja. Pasti banyak diantara kalian yang akan menghabiskan weekend kalian dengang nongkrong dengan teman. Nah kalau mendengar kata nongkrong, mungkin diantara kalian banyak menganggap adalah suatu kegiatan yang buang-buang waktu saja dan unfaedah banget. 


Tapi ternyata yang gak kalian sadari, dengan nonkrong dengan teman kalian punya memiliki manfaat dan benefit yang sebenarnya baik banget untuk kalian maupun teman kalian lho. Penasaran kan, kali ini kita akan membahas 5 manfaat dari ngongkrong yang wajib kalian ketahui supaya gak salah kaprah berikut ini.


1. Bisa Memperluas Jaringan Pertemanan Kalian


Hal positif pertama dari nongkrong dengan teman adalah kalian bisa memperluas jaringan pertemanan kalian dengan lebih banyak orang. Terlebih bila tergabung dalam suatu perkumpulan atau komunitas yang mungkin belum kenal dekat. Nah dimomen seperti inilah waktu yang tepat untuk menambah jaringan pertemanan kalian dan mendapat berbagai cerita ataupun pengalaman seru dari orang lain yang pastinya juga bermanfaat untuk kita dikemudian hari lho.


2. Bisa Menambah Berbagai Informasi Yang Dirasa Bermanfaat


Nah pada saat kita nongkrong atau kumpul-kumpul dengan teman, gak selamanya diisi dengan hura-hura atau senang-senang belakanya. Ada kalanya ada nih diantara teman kalian yang mungkin ingin memberitahui informasi yang dirasa penting dan bermanfaat untuk kalian. Seperti ngasih tau tempat teman kalian mungkin sedang membuka lowongan kerja. Atau informasi lainnya yang pastinya berguna banget untuk kalian.


3. Bisa Saling Menghibur Dan Memotivasi


Hal berikutnya dari manfaat nongkrong dengan teman adalah bisa dijadikan tempat untuk saling menghibur atau mendapat motivasi. Apalagi kalau kalian lagi sedih, galau, atau mungkin gundah gulana gulana akan suatu hal, salah satu cara supaya melupakan itu semua adalah kumpul-kumpul dengan teman. Bisa sedikit melupakan segala masalah yang mungkin sedang kalian alami karena banyaknya hiburan atau motivasi yang diberikan teman-teman kalian.


4. Melatih Kemampuan Berkomunikasi


Untuk yang satu ini dirasa cocok untuk kalian yang memiliki kepribadian introvert atau sulit berbaur dengan orang banyak. Nah kalau sedang lagi atau nongkrong atau kumpul-kumpul bareng teman inilah waktu yang tepat untuk kalian agar bisa melatih cara berkomunikasi kalian serta berinteraksi dengan orang lain yang mungkin selama ini kalian malu-malu dan bisa merubah itu semua menjadi orang yang lebih super dan mudah bergaul pastinya.


5. Bisa Bertukar Ide Atau Meminta Saran Akan Suatu Hal


Gak selamanya sih kalau sedang nongkrong atau kumpul-kumpul bareng teman itu diisi oleh hal-hal yang unfaedah. Pasti ada juga waktu untuk nongkrong kalian diisi untuk ngobrol-ngobrol serta berdiskusi akan suatu hal yang terjadi. Nah disaat inilah waktu yang tepat untuk banyak bertukar ide atau meminta saran dari suautu obrolan saat sedang nongkrong yang pastinya bisa lebih bermanfaat untuk semuanya lho.


Nah itu dia 5 manfaat dari nonngkrong dengan teman yang ternyata memberi dampak yang positif untuk kalian. Asal kita pergunaka waktu untuk nongkrong dengan teman dengan sebaik mungkin, pastinya gak ada tuh cap negatif atau unfaedah dari nongkrong dari teman yang selama ini menjadi stigma dari sebagian orang tersebut.

0 komentar:

Posting Komentar