Cara Bekerja Sambil Liburan Diluar Negeri Yang Asik Buat Dicoba

Cara Bekerja Sambil Liburan Diluar Negeri Yang Asik Buat Dicoba - Kaum Rebahan ID
Sumber: Freepik
 

Sobat kaum rebahan, pernah gak sih kalian mengimpikan bisa bekerja sambil liburan? Pastinya itu adalah sesuautu yang didambakan banget bukan. Selain bisa ngerasain liburan itu sendiri, tapi juga dapat pundi-pundi Rupiah yang pastinya cukup lah buat menghidupi segala kebutuhan kalian.

 

Terlebih bisa bekerja sambil liburan diluar negeri yang biasanya selain memberi sensasi serta pengalaman baru yang gak pernah didapatkan sebelumnya. Juga mendapat banyak koneksi teman-teman baru diluar negeri atau bahkan jodoh diluar negeri. Pastinya akan berlipat ganda senangnya yah selain pemasukan uang yang bisa dikatakan ok banget ini.

 

Nah penasaran kan gimana sih caranya bisa bekerja sambil liburan yang asik banget buat kalian coba, berikut ulasannya dibawah ini.

 

1. Menjadi Guru Bahasa Inggris


Jika kalian punya kemampuan Bahasa Inggris yang bagus, dibeberapa negara seperti Korea Selatan, Thialand, atau Indoenesia sendiri suka membutuhkan tenaga pengajar untuk belajar Bahasa Inggris. Pastinya dengan nilai kontrak yang cukup menggiurkan serta sayang banget buat kalian lewatkan. Dan juga selama menjalani kontrak mengajar, sisipkan uang kalian buat menabung supaya bisa berwisata jalan-jalan keluar negeri lho.


2. Menjadi Tour Guide


Nah yang satu ini pastinya gak terbantahkan lagi pastinya. Apalagi kalau bukan menjadi seorang tour guide. Apalagi kalau kalian ada travelholic dan seang banget buat jalan-jalan, menjadi travel guide ini adalah salah satu profesi yang banyak diidamkan. Yang penting adalah kalian bisa lebih mengenal lebih dalam tentang tujuan suatu objek wisata yang kalian kunjungi tersebut. Selain bisa sekalian liburan, juga mendapat honor yang menggiurkan banget lho.


3. Kerja di Maskapai Penerbangan


Salah satu cara bekerja sambil liburan yang asik buat dijalani adalah bekerja di maskapai penerbangan. Entah sebagai pilot yang menerbangkan pesawat atau pramugari dan pramugara, terlebih dimaskapai yang membuka penerbangan internasional, bisa dijadikan cara yang tepat buat bekerja menghasilkan uang sekaligus bisa liburan keliling dunia lho. Meskipun untuk seleksi masuknya cukup padat dan panjang, tapi yang akan didapatkan akan setara banget dengan yang kalian korbankan tersebut.

 

4. Menjadi Kru Kapal Pesiar


Selain menjadi kru pesawat, menjadi kru dikapal pesiar juga memberikan sensisi bekerja sambil liburan yang gak kalah menarik lho. Berlayar dari satu destinasi ke destinasi lain membuat kalian seolah-olah sedang merasakan liburan lho. Apalagi bila berlayar kedestinasi yang eksotis, rasa lelah bekerja di dalam kapal pesiar yang terkenal ketat jadi bisa terlupakan deh. 


Nah itu dia beberapa cara bekerja sambil liburan yang siapa tau bisa kalian coba suatu saat nanti. Yang pasti benefit yang kalian dapatkan akan sangat menguntungkan buat kalian. Senang-senang layaknya liburan iya, tapi mendapatkan penghasilan dan income juga bisa kalian dapatkan lho.

0 komentar:

Posting Komentar