Beberapa Fakta Menarik Dari Series 100 Juta Challenge Yang Perlu Kalian Ketahui

Beberapa Fakta Menarik Dari Series 100 Juta Challenge Yang Perlu Kalian Ketahui - Kaum Rebahan ID
Sumber: Instagram @roadparty.id
 

Jakarta - Sobat kaum rebahan, apalagi buat kalian pecinta otomotif, pasti kalian mengikuti betul kan series teranyar yang dibuat oleh 4 Youtuber Otomotif Indonesia: Arief Muhammad, Fitra Eri, Ridwan Hanif dan, Om Mobi? Yap betul sekali, Road Party. Nah diseason 3 Road Party kali ini, keempat Youtuber otomotif papan atas ini kembali hadir dengan suguhan series otomotif yang lebih menarik dari sebelumnya.

 

Yap diseason 3 Road Party ini dinamain sebagai series 100 Juta Challenge. Mungkin sebagian besar dari kalian para fans keempat Youtuber ini sudah menonton semua 6 episode dari series 100 Juta Challenge ini bukan? Dibalik keseruan series kali ini, banyak banget fakta-fakta menarik yang mungkin saja luput dari perhatian kalian semua. 

 

Baca Juga:


Nah diartikel ini, Kaum Rebahan mau mengumpulkan beberapa fakta-fakta menarik dari  series 100 Juta Challenge yang perlu kalian ketahui berikut ini:


1. Lebih Otomotif Lagi

 

Beberapa Fakta Menarik Dari Series 100 Juta Challenge Yang Perlu Kalian Ketahui - Kaum Rebahan ID
Sumber: Instagram @roadparty.id
  

Kalau kalian mengikuti season sebelumnya atau Cabriolet Challenge, salah satu keluhan dan kritikan dari para penonton dan netizen adalah tantangan yang kurang banyak berbau otomotif. Nah nampaknya kru dan panitia mendengar segala keluhan dan kritikan dari para penonton tersebut dan season ini alias 100 Juta Challenge ini, bisa dibilang hampir 90% challenge yang diberikan banyak berbau otomotif. Baik challenge dengan mobil atau motor mereka.


2. Sedan Tahun 90an

 

Beberapa Fakta Menarik Dari Series 100 Juta Challenge Yang Perlu Kalian Ketahui - Kaum Rebahan ID
Sumber: Instagram @roadparty.id
  

Kalau pada 2 season sebelumnya, mobil yang digunakan oleh para talent sudah ketahuan dari awal, maka beda ceritanya dibandingkan season kali ini. Pada awal challenge, mas Gilang dari Juragan 99 memberi mereka masing-masing uang Rp 100.000.000 untuk membeli mobil dengan syarat harus mobil tahun 90an dan harganya tidak lebih dari Rp 100.00.000. Dan secara gak sengaja keempat talent ini mendapatkan jenis mobil yang sama, yaitu sedan. Dari Arief Muhamad dengan Mercy C200. Fitra Eri dengan Mitsubishi Eterna, Om Mobi dengan Toyota Crown, dan Ridwan Hanif dengan BMW 528i.


3. Adanya Challenge Dengan Sepeda Motor

 

Beberapa Fakta Menarik Dari Series 100 Juta Challenge Yang Perlu Kalian Ketahui - Kaum Rebahan ID
Sumber: Instagram @roadparty.id
  

Kalau pada 2 season sebelumnya, sepenuhnya challenge menggunakan dengan mobil, maka beda cerita dengan season ini. Kali ini ada beberapa challenge yang menggunakan sepeda motor sebagai alat berkendaranya. Baik Arief, Om Mobi, Om Fitra, dan Ridwan masing-masing mengendarai motor Honda PCX 160 terbaru milik mereka dalam beberapa challenge dengan sepeda motor tersebut.


4. Offroad Dengan Sedan

 

  

Salah satu challenge yang menurut kita cukup seru dan menantang adalah offroad. Bayangkan saja mobil sedan yang biasanya lebih identik dan cocok untuk dikendarai dijalan aspal yang halus diajak main offroad atau jalan bertanah. Mulai dari menarik mobil offroad yang berat, hingga melewati berbagai obstacle menantang yang menguji nyali dan adernalin banget.


5. Balapan Road Rage

 

Beberapa Fakta Menarik Dari Series 100 Juta Challenge Yang Perlu Kalian Ketahui - Kaum Rebahan ID
Sumber: Intagram @roadparty.id
  

Dan bisa dibilang salah satu challenge yang paling epic dan paling mendebarkan adalah challenge balapan atau yang disini disebut Road Rage. Dichallenge ini semua kontestan akan membalap layaknya balapan disirkuit. Bedanya disini balapan yang satu ini tidak ada aturan atau no rules dengan catatan memperhatikan faktor safety. Dan yang bikin menarik adalah pemenang dari balapan ini mendapatkan hadiah uang tambahan Rp 100.000.000 sehingga tensi persaingan menjadi panas.


6. Fitra Eri Akhirnya Menjadi Pemenang

 

Beberapa Fakta Menarik Dari Series 100 Juta Challenge Yang Perlu Kalian Ketahui - Kaum Rebahan ID
Sumber: Instagram @roadparty.id

Beberapa Fakta Menarik Dari Series 100 Juta Challenge Yang Perlu Kalian Ketahui - Kaum Rebahan ID
Sumber: Instagram @roadpart.id
 
 

Setelah pada 2 season sebelumnya harus puas menjadi juara kedua, kali ini Fitra Eri mendapatkan hari baiknya. Dari semua peroleh poin yang didapatkan akhirnya ia keluar sebagai pemenang 100 Juta Challenge. Sebagai hadiahnya Fitra Eri boleh mempertahankan mobil yang ia dapatkan ditambah dua mobil lawannya, yaitu Toyota Crown punya Om Mobi serta Mercy C200 punya Arief Muhammad. Sedangkan juara kedua, yaitu Ridwan mendapatkan sisa mobil yang tersedia yang tak lain dan tak bukan adalah BMW milik dia sendiri dan akan dijadikan hadiah giveaway untuk para subscriber. Sedangkan juara ketiga dirai Om Mobi, dan Arief Muhammad kali ini harus puas menjadi juru kunci.


Nah jadi seperti itulah beberapa fakta dari Series 100 Juta Challenge yang perlu kalian ketahui menurut Kaum Rebahan ID. Nah pastinya kalian bakal menunggun kan season 4 dari Road Party seperti. Pastinya kalian punya harapan dan keinginan dari season selanjutnya bukan?

0 komentar:

Posting Komentar