Contoh Cara Berkreativitas Buat Para Kaum Rebahan Yang Patut Kalian Tiru

Sumber: Freepik
 

Sobat kaum rebahan, apa sih yang ada dibenak kalian kalau berbicara soal kaum rebahan? Mungkin sebagian dari kalian akan menjawab kalau kaum rebahan adalah orang yang kerjaannya hanya malas-malasan tanpa ada usaha, tapi maunya dapat uang yang banyak. Yah gak ada salahnya sih, karena biar bagaimanapun, apapun yang pengen kalian inginkan termasuk uang, memang membutuhkan usaha dan kerja keras yang maksimal pastinya.

 

Nah tapi banyak juga yang mungkin diantara kalian para kaum rebahan yang ingin mengubah skeptis atau pandangan negatif dari seorang kaum rebahan tersebut. Terlebih dimasa pandemi ini, kalian pasti gatel dong gak mau hanya berdiam begitu saja tanpa ada gebrakan yang berarti. Dan biarpun kalian hanya seorang kaum rebahan yang cuma santai-santai dirumah ajah, bukan berarti kalian tidak bisa menciptakan inovasi atau kreativitas yang bisa berpengaruh pada masa depan kalian lho. 


Nah gimana sih cara kita untuk berkreativitas meskipun kalian hobi menjadi seorang kaum rebahan dan sekiranya bisa kalian tiru juga? Tim Kaum Rebahan ID akan memberikan info menariknya untuk kalian berikut ini.


1. Mencoba Open Minded Terhadap Sesuatu Hal Yang Kecil Sekalipun

 
Biasanya nih, mungkin kalian ngerasa suka melupakan atau meremehkan sesuatu yang dianggap gak penting atau hal-hal kecil. Tapi ternyata dari hal-hal kecil itulah, kalian bisa terbuka pikirannya dan membuka pikiran yang kreatif yang mungkin saja dari langkah kecil itu bisa kalian jadikan motivasi untuk hal-hal yang lebih besar lagi.


2. Jadikan Hobi Yang Bisa Menghasilkan Sesuatu

 
Mungkin banyak diantara kalian yang menganggap bahwa kita rela mengeluarkan uang untuk sebuah hobi atau kesenangan yang kita sukai. Nah coba deh kalian putarbalikan fakta itu dan coba jadikan hobi atau kesukaan yang kalian senangi itu bisa menghasilkan sesuatu dan memberikan keuntungan seperti uang misalnya. Karena kalau kalian senang dari hati dan sesuai passion dan kemauan kalian, sekalipun dari rumah bisa menghasilkan juga kok.


3. Coba Membaca Buku dan Literatur Dikala Santai

 
Nah daripada kalian menghabiskan waktu santai kalian dengan tidur-tiduran atau malas-malasan belaka, coba deh kalian untuk banyak baca buku atau literatur gitu. Karena dari buku dan literatur ini, banyak inspirasi yang bisa kita lakukan dan memacu tingkat kreativitas kalian dan bisa berpikir lebih luas dan melakukan action yang nyata yang akan baik untuk kedepannya.


4. Banyak Ikut Seminar Online atau Webinar

 
Meskipun sedang pandemi, gak bisa kemana-mana, bukan berarti kalian tidak bisa menambah ilmu pengetahuan kalian. Dan ilmu pengetahuan inilah yang akan memacu kalian bagaimana kalian berkreativitas meskipun hanya terbatas dari rumah dan rebahan saja. Misalnya dengan ikut seminar secara online atau yang sering disebut Webinar. Karena banyak sekali pemikiran-pemikiran positif dari narasumber yang dihadirkan yang cocok banget untuk menambah ilmu kalian serta bisa berpikir lebih kreatif.


Nah jadi seperti itulah cara yang bisa dilakukan oleh para kaum rebahan dalam mengembangkan kreativitas yang kalian bisa tiru dan ikuti. Jadi biarpun kalian hanya seorang atau hobi menjadi kaum rebahan, kalian bisa mengembangkan segala kreativitas yang kalian punya asal punya niat dan tujuan yang kuat pastinya.

0 komentar:

Posting Komentar