5 Cara Mengahadpi Pasangan Yang Ketahuan Selingkuh

 

Sumber: Freepik
Kaum Rebahan ID Hal yang paling dihindari bagi kalian yang sudah mempunyai pasangan pastinya adalah pasangan yang tidak setia kepda kamu entah masih berpacaran maupun yang sudah menikah. Ketika sudah tidak ada rasa seta maka pasangan kamu mencoba untuk berselingkuh dengan orang lain, sesuatu momok yang pastinya sangat kalian dihindari bukan.


Mungkin kita gak pernah tau apa yang sedang dirasakan oleh pasangan. Atau mungkin saja pasangan kamu diam-diam sudah berselingkuh dengan orang lain tapi kamu merasa tidak terjadi apa-apa. Tapia pa yang terjadi kalau sampai kamu pergokin pasangan kamu selingkuh? Nah berikut kita tampilkan 5 cara menghadapi pasangan yang ketahuan selingkuh berikut ini versi dari tim Kaum Rebahan ID


1. Ajak Dia Beretmu dan Bicarakan Masalah Kalian

 
Banyak dianatar kalian yang ngerasa memilih masa bodo dan terlalu percayaan kepada pasangan kamu, meskipun sebenarnya pasti ada yang ditutupi. Supaya tidak terjadi kesalah pahaman dan masalah bisa segera clear lebih baik kamu ajak pasangan ketemuan dan menanyakan apa yang terjadi. Jika ternyata kecurigaan kamu benar kalau pasangan kamu selingkuh, kamu punya 2 pilihan, kasih kesempatan kedua untuk berubah atau tanpa piker panjang langsung minta putus atau bercerai saja. Sulit memang tapi harus dipikirkan matang-matang yah.


2. Meminta Ketegasan Akan Hubungan Kalian

 
Biasanya dalam keadaan seperti ini biasanya kamu akan sulit untuk berfikir jernih dan sulit untuk mencari ketegasan akan hubungan kamu. Tenangkan hati kamu dan coba minta ketegasan kepada pasangan kamu tentang kejelasan hubungan kalian ini agar tidak menjadi duri dalam daging pada hubungan kalian.


3. Introspeksi Diri

 
Tidak salahnya buat kamu untuk mencoba renungkan dan introspeksi diri kalian sendiri. Mungkin kalian ngerasa kamu diselingkuhin karena kamu sulit memuaskan perasaan pasangan kamu. Meskipun tidak mutlak kalian mencoba untuk merubah mindset dan sikap kalian perlahan-lahan, dn yang perlu diketahui dilakukan secara normal dan wajar saja, tidak perlu sampai yang ekstrim hingga merubah karakter dan sikap kamu secara berlebihan.


4. Menguatakan Diri Untuk Menrima Kenyataan Pahit Ini

 
Rasanya sakit memang ketika kalian diselingkuhi oleh pasangan kalian yang sebenarnya kalian harapkan bisa bikin hidup kamu bahagia. Terlebih yang selingkuhin kamu ternyata teman atau sahabat sendiri, rasanya sakit banget bukan. Tetapi biarpun begitu, hidup memang harus berlanjut bukan, cobalah buat kalian untuk mencoba menerima keadaan yang pahit ini dan tegar mengahadpi ini semua. Berat memang, tapi lakukan perlahan-lahan agar tidak berlaurut-larut dan kamu bisa cepat move on.


5. Jadikan Ini Sebagai Pelajaran Berharga

 
Dibalik ini semua pasti ada pelajaran yang bisa kalian petik. Ambil setiap hal-hal positif dari masalah ini dan buanglah hal-hal negatif agar kalian bisa lebih bijak dan lebih peka lagi terhadap situasi dan kondisi pasanganmu kelak. Jangan pernah merasa terlau menyalahkan diri kamu atau membenarkan diri kamu sendiri, jadikan sebagai pembelajaran berharga agar kejadian yang sama tidak terjadi lagi dikemudian hari.


Nah itulah 5 tips cara menghadapi pasangan yang ketahuan selingkuh. Nah bagaimana masih ada yang berani-berani mau selingkuh gak nih?

0 komentar:

Posting Komentar