Ciri-Ciri Orang Yang Pansos (Panjat Sosial), Apakah Kalian Ngerasa?

Sumber: Freepik
 

Kaum Rebahan ID -- Hubungan pertamanan pada dasarnya haruslah dilandskan pada rasa ketulusan dan tanpa pamrih sekalipun. Namun bisa jadi pertemanan yang kalian jalani hanya berlandaskan karena hanya ada maunya saja dan terkesan hanya ingin menaikan strata sosial mereka. Bukan rahasia lagi bahwa sebagian dari teman atau orang yang dekat dengan kalian hanya yang memanfaatkan status dan keteneran kalian. Atau dengan kata lain, bahwa hanya ingin mendapatkan koneksi dengan orang-orang yang penting.


Tidak jarang juga ada yang melakukan pansos hanya untuk menyindir atau merendahkan orang lain yang memiliki strata yang lebih rendah. Sebenarnya pansos atau social climber merupakan hal yang sudah lumrah, terutama didunia maya. Tapi banyak yang tidak sadar bahwa pertemanan mereka saat ini hanya digunakan sebagai salah satu menaikan status sosial orang yang melakukan pansos tersebut.


Pastinya kalian sebel dong kalau temen kalian hanya mau berteman dengan kamu kalau ternyata hanya ingin menaikan strata sosial teman kamu itu. Nah berikut tim KaumRebahan.id mengumpulkan fakta ciri-ciri dari orang yang suka Panjat Sosial, apakah kamu punya salah satu ciri-ciri ini?


1. Berteman Karena Strata Sosial

 

Seperti yang kita jelaskan diawal, alasan paling banyak orang melakukan panjat sosial adalah agar bisa berteman dengan orang-orang yang memiliki strata sosial yang lebih tinggi. Contohnya karena dia itu hits, atau mungkin teman kamu itu memiliki jabatan penting yang mungkin bisa saja menguntungkan dia sewaktu-waktu dan lebih parahnya dianggap pilih-pilih kasih oleh orang lain.


2. Berteman Dengan Orang Penting

 

Orang yang melakukan panjat sosial biasanya akan senang memberitahu kalau mengenai orang-orang penting yang dia kenal atau bangga kalau mengenalkan teman orang pentingnya kepada orang lain. Selain itu juga biasanya orang yang melakukan panjat sosial akan menanyakan ke teman yang punya status yang lebih rendah apakah punya kenalan orang penting atau tidak yang membuat orang yang sedang pansos tersebut bisa menghina orang-orang yang tidak punya kenalan orang penting yang justru akan merugikan orang lain.

 

3. Pilih-Pilih Teman

 

Salah satu kebiasaan buruk dari panjat sosial adalah mereka biasanya hanya ingin berteman dengan orang yang memiliki status lebih tinggi darinya dan merasa tidak sudi kalau harus berteman dengan orang yang memiliki strata yang lebih rendah. Dan lebih parahnya adalah cara mendekati teman yang memiliki status tinggi sering berlebihan dan dianggap kurang sopan yang justru akan membuat orang tersebut menjadi risih.


4. Senang Memanfaatkan Teman

 

Nah inilah yang sering terjadi pada orang-orang yang melakukan pansos, yaitu sering memanfaatkan temannya dalam hal prestasi, ketenaran, dan juga koneksi yang hanya bertujuan untuk menguntungkan diri mereka sendiri. Dan juga dalam memanfaatkannya juga dengan menghalalkan segala cara dan cendrung senang menghina atau merendahkan orang lain yang membuat orang lain atau mungkin teman yang dia dekati itu menjdi risih.

 

Nah itulah ciri-ciri teman yang suka panos atau panjat sosial versi dari tim KaumRebahan.id. Pastinya menyebalkan bukan kalau temen kalian hanya memanfaatkan pertemanan buka karena ketulusan tapi karena ada maunya ajah. Serta yang paling bikin sebel terkadang hanya memanfaatkan pansos tersebut untuk mererendahkan oran lain. 

0 komentar:

Posting Komentar