Fakta Game Among Us Yang Sedang Viral Saat Ini

 

Fakta Game Among Us Yang Sedang Viral Saat Ini Kaum Rebahan ID
Sumber Gambar : Google

Kaum Rebahan ID -- Dunia Game saat ini sedang digemaprkan dengan kehadiran game bernama “Among US”. Yap Sebuah game online bergenre sejenis Werewolf dimana kalian akan bermain bersama teman kalian untuk mencari siapa yang kalian curigai menjadi pengkhianat atau yang serimh disebut imposter dalam misi luar angkasa. Game Among Us sendiri saat ini mencatatkan rekor sebagai game yang paling banyak didwonload yaitu 18,5 juta unduhan dan melampai jumlah unduhan semua game yang ada selama bulan Juli yaitu 2,4 juta unduhan seperti yang dilansir laman Sensor Tower. 


Baca Juga:

Pada dasarnya game ini merupakan game dimana kita akan dituduh menjadi pemfitnah attau imposter diantara teman-teman kalian. Dan yang membuat game ini sangat menarik adalah game sangat cocok untuk dimainkan ramai-ramai dengan teman kalian serta bisa mengisi kekosongan waktu ditengah PSBB dan tidak bisa kemana-mana. Nah ternyata banyak fakta menarik dari game besutan Innersloth ini yang mungkin banyak diantara kalian yang belum tahun. Berikut kita tampilkan fakta-fakta game ini versi KaumRebahan.ID berikut ini.


1. Game Ini Berusia 2 Tahun

 

Meski viral dan kepopuleran game yang satu ini baru terasa saat ini, tapi taukah kalian bahwa game ini sebenarnya sudah ada sejak 18 Juni 2018 atau sekitar 2 tahun lebih sedikit. Game ini dibuat oleh developer InnerSloth dan dibekali dengan engine Unity sebagai mesin penggerak dari game yang satu ini. Untuk memainkan game ini, kalian cukup menggunakan smartphone kalian untuk memainkan game ini bersama teman-teman kalian dan dapat didownload di Play Store untuk Android maupun App Store untuk pengguna Apple.


2. Pertama Kali Dipopulerkan Youtuber PewDiePie

 

Game ini mulai naik daun ketika dimainkan oleh Youtuber PewDiePie dan diupload ke channel YouTube mereka. Tak heran popularitas game ini langsung melonjak secara drastis. Pada awalnya masih belum banyak Youtuber Gaming yang memainkan game ini hingga PewDiePie memainkan game ini dan langsung menjadi viral dan dimainkan banyak orang.

 

3. Map Dalam Game Among Us

 

Dalam game Among Us ini, kalian akan mendapatkan beberapa map. Salah satunya adalah The Skeld. Dalam map ini kalian akan dibawa suasana pesawat luar angkasa dengan Cafetaria digunakan sebagai ruang utama untuk berdiskusi mencari imposter. Tetapi ada juga 2 map lainnya dimana kalian juga harus memahami dan menguasai tugas didalamnya, karena disetiap map akan terdapat beragam tugas yang berbeda.


Baca Juga:

 

4. Peran Bermain Dalam Game Among Us

 

Dalam game Among Us sendiri, terdapat 3 peran yang bisa kalian maikan. Yaitu sebagai kru pesawat, hantu, dan juga yang paling utama adalah imposter atau pengkhianat. Dalam setiap peran yang dimaikan akan diberikan tugas yang berbeda. 


Jika menjadi kru pesawat kalian membagi tugas untuk menentukan posisi dari player kalian dan mencari siapa impestornya. Kemudian sebagai hantu dimana bila kalian dibunuh atau dibuang dari pesawat kalian masih bisa bermain dengan menyelesaikan sebagai kru pesawat tetapi tidak bisa mencari siapa impestornya. 


Sedangkan impester ini dimana kalian harus membunuh semua kru pesawat tanpa diketahui kru yang lain dan kalian dapat mengontrol dan menyabotase beberapa hal yang penting. Itulah beragam fakta menarik tentang Game Among Us yang sedang viral saat ini versi KaumRebahan.ID. 


Gimana sangat menarik bukan. Nah game ini juga bisa menjadi sarana yang tepat ditengah PSBB seperti sekarang ini dan dapat dimainkan ramai-ramai dengan teman kalian secara online lho. 

0 komentar:

Posting Komentar