Menikmati Eksotisme Alam Yogyakarta Di Kawasan Kali Biru

Menikmati Eksotisme Alam Yogyakarta Di Kawasan Kali Biru Kaum Rebahan ID
Sumber: liputan6.com

Kaum Rebahan ID -- Yogyakarta menyimpan banyak sekali objek wisata yang sangat memanjakan mata bagi para turis yang datang mengunjunginya. Baik itu wisata alam, candi, maupun modern, semuanya ada dikota Gudeg ini. Selain itu juga, Yogyakarta juga menjadi salah satu kota destenasi favorit para turis mancanegara juga lho. Jadi tidak heran kalau di Jogja Sering ada wisatawan bule berkeliaran kan.

 

Nah salah satu objek wisata yang patut kalian kunjungi kalau lagi Jogja salah satunya adalah wisata alam Kalibiru. Loksinya memang agak cukup jauh sih dari pusat kota Jogjakarta. Tepatnya ada dikawasan Kulon Progo. Memang cukup jauh, tetapi setelah kalian sampai kesini akan terasa sangat worth it banget mengunji objek wisata alam yang satu ini. Dengan disuguhi pemandangan hutan rindang diatas bukit dan dikelilingi oleh waduk Sermo ditengah-tengah bukit itu membuat menjadi santapan yang indah bagi para turis yang datang kesini.


Baca Juga:

Nah mengingat lokasinya yang cukup jauh, kita sih nyaranin kalian buat datang kesini dengan mobil pribadi atau kalau bisa sewa mobil ajah karena gak ada akses transportasi umum yang bisa langsung menuju Kali Biru ini. Tapi tau gak kalian kalau sebelum menjadi objek wisata, Kalibiru ini hanyalah sebuah hutan lindung diatas perbukitan Kulon Progo dan dikeliling dengan danau waduk Sermo yang berwarna seperti kebiruan itu. Makanya gak heran nama wilayahnya ini bernama Kali Biru karena air danaunya bisa dibilang sangat jernih dan biru bila kita lihat dari kejauhan.

 

Menikmati Eksotisme Alam Yogyakarta Di Kawasan Kali Biru Kaum Rebahan ID
Sumber: akurat.co
Selain lokasinya yang jauh dan membawa kendaran pribadi, pastikan juga nih buat kalian membawa kendaraan yang bisa menanjak mengingat medan lokasinya yang memiliki tanjakan dan turunan yang cukup curam, sehingga penting untuk kendaraan yang anda selalu dalam kondisi prima. Dan juga kita saranin sih kalau mau datang ke Kali Biru ini kalau bisa pas musim kemarau yah, karena kalau musim hujan akan beresiko jalanan yang licin serta curam.

 

Nah untuk tiket msuknya sendiri sangat murah banget lho. Dengan hanya Rp 5.000 saja kalian bisa berfoto dan menikmati alam Kali Biru yang sangat asri serta instagramable banget. Selain itu banyak spot-spot foto kece yang bisa jadi bahan pamer di Social Media. Misalnya ada spot gardu pancang, lalu juga ada spot bundar dengan latar danau yang indah. Serta yang tidak kalah menariknya adalah spot panggung yang berukuran lebar yang bisa kalian jadikan foto bareng dengan keluarga, atau kawan-kawan anda, serta beragam spot foto menarik lainnya yang pastinya memanjakan mata banget.


Baca Juga:

Nah buat kalian yang menikmati wisata alam Kali Biru sepuasnya, saran kita sih paling tidak datang dari pagi ajah, karena selain masih sepi, kalian masih akan mendapatkan view matahari pagi yang segar. Karena kalau sudah menjelang siang hari biasanya sudah mulai ramai dan untuk bisa berfoto-foto diberbagai spot foto yang ada biasanya harus mengantri dulu dan antriannya agak lumayan lama. Nah kalau kalian sedang merencanakan untuk liburan ke Jogja, gak ada salahnya untuk datang dan mencoba menikmati objek wisata alam Kali Biru yang pastinya bikin ketagihan dan memberikan experience yang tak terlupakan.

0 komentar:

Posting Komentar