Lagi Viral, Inilah 5 Poster Demo Omnibus Law Yang Bikin Kalian Tertawa

Lagi Viral, Inilah 5 Poster Demo Omnibus Law Yang Bikin Kalian Tertawa Kaum Rebahan ID
Sumber: liputan6.com

Kaum Rebahan ID -- Pada hari Kamis, 8 Oktober 2020 kemarin baru ajah berlangsung aksi unjuk rasa menentang UU Cipta Kerja atau juga sering disebut sebagai Omnibus Law. Meskipun UU Omnibus Law berhubungan buruh dan pekerja, tapi juga melibatkan para mahasiswa yang juga ikut menyampaikan aspirasi tentang UU yang satu ini. Meskipun pada akhirnya yang sangat disayangkan adalah harus berakhir rusuh dan terjadi pengerusakan fasilitas umum seperti Halte Busway yang merupakan fasilitas umum yang dibangun dari uang rakyat.


Baca Juga:

Meskipun berakhir sangat tidak menyenangkan, disisi lain masih banyak diantara para demonstran yang masih memamtuhi tata tertib serta masih dalam suasana pandemi masih sebisa mungkin mematuhi protokol kesehatan. Dan yang menarik ditengah panasnya aksi demonstrasi menolak UU Cipta Kerja atau Omnibus Law, juga banyak menyimpan banyak cerita unik yang paling tidak sedikit membuat kita terhibur.

 

Ditengah panasnya demonstrasi, banyak diantara demonstran yang menyisipkan spanduk atau poster dengan tulisan yang lucu-lucu serta membuat kita tertawa. Yah paling gak biar gak serius-serius banget lah yah. Nah berikut kita mau tampilkan 5 poster dari demo Omnibus Law versi KaumRebahan.id yang bisa membuat kalian tertawa deh.


1. Kawal 7-2, Kawal 1-6, Kawal 8-2

 

Lagi Viral, Inilah 5 Poster Demo Omnibus Law Yang Bikin Kalian Tertawa Kaum Rebahan ID
Sumber: Instagram @plesbol_pusat
 

Buat kalian penggemar sepak bola, khususnya fans Manchester United, Liverpool dan Barcelona, pasti kalian agak sebel kan abis tim jagoan kalian dibantai oleh lawan. Seperti yang kita ketahui nih. MU, Liverpool, dan Barcelona masing-masing baru saja dibantai oleh Tottenham Hotspurs, Aston Villa, dan Bayern Munchen dengan skor yang telak, 1-6, 7-2, dan 8-2. Hal itu sontak menjadi bahan perbincangan dan jadi tertawaan dari penggemar sepakbola. Tak terkecuali dengan aksi demo Omnibus Law dimana salah satu demonstran memasang poster dengan tulisan “Kawal 1-6, Kawal 7-2, Kawal 8-2” sesuai hasil pertandingan kedua tim tersebut yang tentunya malah bikin netizen tertawa dan terhibur ditengah panasnya demo.


2. Loh Kok Bawa-bawa Anya Geraldine

 

Lagi Viral, Inilah 5 Poster Demo Omnibus Law Yang Bikin Kalian Tertawa Kaum Rebahan ID
Sumber: indozone.id
 

Dalam salah satu poster yang demonstran menolak UU Omnibus Law, ada yang menyangkut pautkan dengan artis dan selebgram Anya Geraldine. Dalam poster tersebut tertulis sebuah kalimat yang terlihat seperti menggombal artis dan selebgram cantik ini. Ada-ada ajah deh tingkah demonstran yang satu ini. Mungkin saja nih si demonstran ini pengen pacaran sama Anya Geraldine kali, hmmmmmmmm.


3. Loh Dinar Candy Dibawa-bawa Juga Nih

 

Lagi Viral, Inilah 5 Poster Demo Omnibus Law Yang Bikin Kalian Tertawa Kaum Rebahan ID
Sumber: kompas.tv
 

Ternyata selain Anya Geraldine, ada lagi nama public figure yang dicantumkan dalam poster demonstran UU anti Omnibus Law, yaitu Dinar Candy. DJ seksi yang juga aktris ini memang mengundang banyak sekali perhatian karena keseksiannya. Tidak terkecuali para demonstran ini. Bisa jadi nih mungkin para demonstran ngefans sama Dinar Candy kali yah, makanya tulisan diposter demo yang mereka bawa buat menggoda DJ seksi ini, hmmmmmmmm.


Baca Juga:

4. Sampai KPopers Pun Juga Ikutan Demo Juga

 

Lagi Viral, Inilah 5 Poster Demo Omnibus Law Yang Bikin Kalian Tertawa Kaum Rebahan ID
Sumber: tempo.co
 

Ternyata dari banyak latar belakang demonstran yang ikut turun kejalan menentang UU Omnibus Law, ternyata ada juga loh yang ternyata seorang KPoper atau fans grup musik KPop Korea juga. Dan tulisan-tulisan poster yang dibawa juga lucu dan bikin para netizen juga ketawa juga lho seperti sampai ada yang bawa Oppa Korea juga lho, ada-ada ajah deh.


5. Skincare Pun Juga Ikut Terbawa Dalam Demo

 

Lagi Viral, Inilah 5 Poster Demo Omnibus Law Yang Bikin Kalian Tertawa Kaum Rebahan ID
Sumber: Tribunnews
 

Mungkin banyak diantara yang gak tahu, kalau ternyata wanita juga banyak lho yang ikut turun kejalan untuk menolak UU Omnibus Law. Ditengah panasnya aksi demo, ternyata para wanita ini membawa tulisan poster yang kedengarannya cukup gak masuk akal. Yap, mereka membawa alasan Skincare dalam poster demo mereka. Apa mungkin kalau UU Omnibus Law mereka gak bisa beli Skincare lagi yah? Ada-ada saja deh.

 

Nah itulah 5 poster demo menolak UU Omnibus Law yang justru membuat kalian tertawa dan sedikit terhibur ditengah panasnya penolakan UU Omnibus Law yang bahkan berakhir ricuh. Yah sebenarnya kalau demo sah-sah saja buat dilakukan, tapi yang penting selalu menjaga ketertiban dan menjaga fasilitas umum yang ada yah.


0 komentar:

Posting Komentar